Hadiri Hari Anak Nasional Ke 41 Tahun 2025, Wabup Dodo: Penuhi Hak-Hak Anak Dengan Baik
CYRUSTIMES, KAPUAS – Wakil Bupati Kapuas, Dodo menghadiri Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-41 Kabupaten Kapuas Tahun 2025. Kegiatan digelar di Sekolah Berkebutuhan Khusus Negeri 1 Kuala Kapuas, pada Kamis (10/7/2025).
Peringatan HAN ke-41 Tahun 2025 ini mengangkat tema “Anak Hebat, Indonesia Kuat Menuju Indonesia Emas 2045” dengan Sub Tema “Pendidikan Inklusif untuk semua: Tidak Ada Anak Tertinggal”.
Wakil Bupati Kapuas dalam sambutannya mengatakan pentingnya pembangunan sumber daya manusia kesehatan termasuk juga pemenuhan hak-hak yang terbaik bagi anak-anak agar mereka dapat berkembang dengan baik dan menjadi generasi yang berkualitas.
Tema hari ini menurut Wabup sangat relevan dan perlu kita pegang teguh. Anak hebat bukan sekedar capaian akademi, tapi mencakup kreativitas keunikan dan potensi setiap anak. Inilah yang menjadi pondasi bangsa untuk kuat dan maju.
Anak-anak berkebutuhan khusus seperti yang bersekolah disini memiliki hak yang sama untuk tumbuh belajar dan berekspresi inilah ekstensi, dari pendidikan inklusif. “Ketika kita memastikan tidak ada satupun anak tertinggal, kita sedang membangun pondasi tokoh untuk mewujudkan Indonesia emas tahun 2045,” ujarnya.
Lebih lanjut disampaikannya, pendidikan inklusif bukan sekedar memberikan akses belajar tapi juga memastikan setiap anak, termasuk mereka dengan kebutuhan khusus untuk mendapatkan kesempatan yang sama mengembangkan potensinya.
“Memastikan seluruh anak tanpa memandang latar belakang perkembangan sejalan dengan visi Kapuas (BERSINAR), Berdaya saing, Sejahtera, Indah, Aman dan Religius,” imbuh Wabup.
Wabup juga menegaskan bahwa layanan pendidikan harus menjangkau semua. Karena anak-anak adalah generasi penentu masa depan Indonesia.
“Teruslah bermimpi, belajar, dan berkembang sesuai kemampuan kalian. Jangan takut untuk lebih berprestasi, pemerintah dan seluruh rakyat kapuas mendukung kalian,” tutup Wabup Dodo.
Hadir pula pada kegiatan tersebut, Penjabat Sekertaris Daerah Kabupaten Kapuas Usis I Sangkai, Unsur Forkopimda Kapuas, Pimpinan dan Anggota DPRD Kapuas, Ketua Pengadilan dan Ketua Pengadilan Agama Kapuas, Kepala Dinas, Intansi Vertikal Provinsi dan Kabupaten Kapuas, Ketua TP PKK, DPW dan GOW Kapuas, Kepala UPT, PPA, Kepala Sekolah terkait, Camat Selat, Lurah Selat Dalam, Perwakilan Forum Anak Daerah dan Forum Puspa, Kepala Rah Pintar Askari, Kepala BNI, Kepala PT. bank Pembangunan Daerah Kalteng Cabang Kuala Kapuas. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan