Palangka Raya

Polda Kalteng Sambut Kapolda Baru Irjen Pol Iwan Kurniawan

Acara Penyambutan Kapolda Kalteng yang baru, Irjen Pol Iwan Kurniawan.

Dia juga mengungkapkan harapannya agar Irjen Pol Iwan Kurniawan dapat melanjutkan kepemimpinan dengan gaya yang tepat guna membawa Polda Kalteng ke arah yang lebih baik. “Saya berharap seluruh personel Polda Kalteng dapat memberikan dukungan penuh kepada Kapolda yang baru,” lanjut Irjen Djoko.

Sementara itu, dalam sambutannya, Kapolda Kalteng yang baru, Irjen Pol Iwan Kurniawan, menegaskan komitmennya untuk mendukung dan menindaklanjuti kebijakan dari Presiden, Kapolri, serta Kapolda yang sebelumnya. “Saya mohon dukungan dari seluruh personel Polda Kalteng dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas, demi mewujudkan wilayah Kalimantan Tengah yang aman, tertib, dan damai,” kata Irjen Iwan.

Di akhir acara, Irjen Pol Iwan Kurniawan juga mengucapkan selamat kepada Kapolda lama dan berharap kesuksesan bagi perjalanan tugas yang akan datang. “Semoga sukses selalu untuk Kapolda lama dalam menjalankan tugas di tempat yang baru,” tandasnya.

Simak Berita Lainnya dari Cyrustimes dengan Mengikuti di Google Berita

Tutup
Exit mobile version