PALANGKA RAYA – Aksi Demo dalam menuntut kejelasan Beasiswa TABE program milik Dinas Pendidikan (Disdik) Kalimantan Tengah (Kalteng) telah dilakukan oleh gabungan Aliansi Mahasiswa Tabe pada hari Kamis, 4 April 2024.

Awalnya, Aliansi Mahasiswa TABE ingin melaksanakan aksi didepan Bank Kalteng di Jalan RTA Milono. Namun, massa aksi memilih untuk pindah ke depan kantor Disdik Kalteng dikarenakan tidak ingin mengganggu pelayanan masyarakat yang datang ke Bank Kalteng.

“Kami aliansi mahasiswa tabe memang awalnya ingin melaksanakan aksi di depan Bank Kalteng namun dengan beberapa pertimbangan agar tidak menggangu pelayanan Masyarakat, maka kami meminta pihak Bank Kalteng untuk bisa menghadirkan Plt. Direktur Utama Bank Kalteng dan Plt. Disdik kalteng untuk bisa hadir menghadap ke massa aksi di kantor Disdik Kalteng.” Ungkap Satria Bintang Erja Hamadani selaku koordinator lapangan.

Ketika massa aksi sampai di depan Kantor DIsdik Kalteng, massa aksi langsung melakukan orasi-orasi. Kemudian, setelah melakukan orasi massa aksi meminta untuk dilakukannya audiensi Bersama agar mendapatkan kejelasan terkait beasiswa tabe yang diprogramkan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah.

Setelah audiensi massa aksi memberikan beberapa tuntutan yang telah ditanda tangani oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah.

Terdapat beberapa poin yang disepakati diantaranya, menuntut Bank Kalteng dan Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah untuk dapat menyalurkan beasiswa Tabe tahap pertama paling lambat akhir bulan Mei 2024.