PALANGKA RAYA – Dinas Pendidikan (Disdik) Kalimantan Tengah (Kalteng) terus berupaya meningkatkan kompetensi para guru di tingkat SMA, SMK serta SLB. Peningkatan kompetensi ini dilakukan melalui kegiatan Diklat khusus untuk guru Pegawai Negeri Sipil (PNS) di M Bahalap Hotel Kota Palangka Raya. Jumat (19/8/2024).
Ketua Panitia, Irwansyah, menyatakan bahwa kegiatan Diklat ini merupakan wujud konkret dari program peningkatan kompetensi guru PNS.
“Hal ini sejalan dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 16 Tahun 2007 tentang Standar Kualifikasi dan Kompetensi Guru, serta Peraturan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 2626/B/HK.04.01/2023 tentang Model Kompetensi Guru,” kata Irwansyah.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional guru PNS di Kalimantan Tengah.
“Ini adalah upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan akan berdampak positif pada kemajuan pembangunan di daerah tersebut,” ucapnya
Sementara itu, Plt Kepala Disdik Kalteng, Reza Prabowo, menyatakan bahwa kegiatan Diklat ini penting karena dapat meningkatkan kualitas dan profesionalitas para guru, sehingga kualitas pendidikan di Kalimantan Tengah akan semakin baik.
Tinggalkan Balasan