Lahat– Sekolah Menengah Negeri (SMA) 4 Lahat, Kabupaten Lahat aktif memberikan penyuluhan terkait narkoba da juga tawuran kepada siswa-siswinya.

Kegiatan itu rutin setiap bulan dilakukan berbarengan dengan upacara Bendera. Seperti yang dilakukan pada Kamis 17 Oktober 2024.

Selaku pembina upacara dalam giat itu adalah Indra perwakilan dari anggota Kodim setempat.

Dalam amanatnya, Indra menyampaikan agar seluruh siswa-siswi SMAN 4 Lahat jauhi segala macam bentuk narkoba dan juga perkelahian antar sekolah alias tawuran.

“Terus tingkatkan prestasi dengan mencetak generasi muda yang hebat dan berprestasi,”kata Indra.

Disamping kegiatan upacara, Kepala SMA Negeri 4 Lahat Baslini memberikan penghargaan kepada siswa siswi berprestasi, antara lainnya.

1. Anggun Arayanisa (Peraih Mendali Emas, Olimpiade berprestasi Nasional Bidang Bahasa Inggris)

2. Rahman Hakim Ritonga
– Juara 1 tk. Provinsi (Bidang Biologi Olimpiade Sains Siswa Nusantara)
– Juara 1 tk. Provinsi (Bidang Kedokteran Olimpiade Sains Siswa Nusantara)
– Gold Medal tk. Nasional (Bidang Kedokteran Olimpiade Sains Siswa Nusantara)
– Mendali perunggu tk. Nasional (Bidang Biologi Olimpiade Sains Siswa Nusantara)
Gold Medal tk. Nasional (Bidang Biologi Education Expo and science Olympiad 2024)