Bupati Ogan Ilir Bantah Tentang Isu Hutang Kepada BPJS Kesehatan
Ia menutup pidatonya dengan meminta maaf jika kebijakan yang diambil menimbulkan pro dan kontra.
Namun, ia menegaskan bahwa kebijakan tersebut semata-mata untuk kebaikan masyarakat Ogan Ilir, khususnya mereka yang tinggal di daerah pelosok.
“Kalaupun kebijakan ini dianggap salah, saya mohon maaf. Sebagai pemegang amanah, saya hanya ingin memastikan bahwa apa yang kami lakukan dapat bermanfaat bagi masyarakat Ogan Ilir,” tutupnya.
Sementara, Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, menegaskan bahwa terkait kisruh BPJS di Ogan Ilir salam sekai tidak melibatkan atau terkendala dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel.
Pernyataan ini disampaikan Elen saat menanggapi laporan mengenai permasalahan layanan BPJS di Kabupaten Ogan Ilir.
“Terkait BPJS tadi sudah dijelaskan. Dari provinsi tidak ada masalah,” ujarnya.
Sebagai langkah antisipasi, Elen mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera memanggil BPJS Kesehatan bersama pemerintah kabupaten/kota, termasuk Ogan Ilir.
Langkah ini bertujuan untuk memastikan permasalahan serupa tidak terulang di daerah lain.
“Nanti kita akan panggil pihak BPJS-nya, pemkab Ogan Ilir, dan kabupaten/kota lainnya,”*Red
