Dini Hari di Jalur Kurun-Palangka Raya Truk ODOL Berkeliaran, Agustiar Kembali Turun Tangan

Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran saat melakukan sidak kedua terhadap Truk ODOL.

Operasi Tengah Malam yang Tak Pernah Usai

Sidak dini hari Jumat ini melibatkan Bupati Gunung Mas, Plt. Sekda, Asisten II Setda, kepala OPD terkait, serta aparat penegak hukum. Sejumlah truk dihentikan dan diperiksa muatannya. Pemprov juga mulai mendata ulang perusahaan-perusahaan pelanggar.

Sebelumnya, tim gabungan sudah melakukan razia pada Kamis malam di sepanjang jalur Palangka Raya-Kurun. Upaya berkelanjutan ini menunjukkan keseriusan pemerintah daerah memperketat pengawasan.

Agustiar tampaknya menyadari ini bukan sekadar soal penegakan aturan, melainkan perlawanan terhadap arogansi korporasi. “Jalan milik rakyat tidak boleh dikorbankan demi keuntungan segelintir pihak,” tegasnya.

Simak Berita Lainnya dari Cyrustimes dengan Mengikuti di Google Berita

Loading poll ...
Tutup
KERJA SAMA DENGAN KAMI_20250629_231916_0000

You cannot copy content of this page