Layanan Portal Website PERISAI Sudah Bisa Diakses Masyarakat

Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu (kiri), Plt Kepala Pelaksana BPBD Palangka Raya, Berlianto (Kanan), Kepala BPPRD Palangka Raya, Emi Abriani (tengah). /foto:bintang

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya baru saja meresmikan aplikasi layanan Deteksi Dini Mitigasi Bencana Karhutla berupa Portal Website Perisai (Pemetaan Risiko Bencana Berbasis Sistem Analisa Dini).

Portal yang di resmikan langsung oleh Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu kini sudah bisa diakses oleh Masyarakat.

Hal itu di sampaikan oleh Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kota Palangka Raya, Berlianto bahwa layanan Portal Website Perisai siap digunakan.

“Aplikasi Perisai sudah selesai dan siap digunakan, serta data FDRS sudah terintegrasi dengan BMKG, coveran FDRS area Palangka Raya sudah terfokus dengan pemakaian mask dan logo-logo sudah ditampilkan,” Kata Berlianto, Rabu 20 Desember 2023.

Ia menjelaskan, Masyarakat sudah bisa mengakases website Perisai untuk mendeteksi titik lokasi rawan karhutla di Kota Palangka Raya.

“Masyarakat kini bisa langsung mengakses dan melihat langsung di aplikasi tersebut melalui website https://bpbd.palangkaraya.go.id/perisai untuk membantu memonitoring,” Jelas Berli

Ia juga meminta informasi jika ditemukan adanya kekurangan dalam fungsi Webiste Perisai.

“Mohon untuk bisa dikoreksi lagi kalau ada tampilan dan fungsi yang masih kurang.” Tutupnya.

Follow Cyrustimes di Google Berita.

(cyruskalteng) (cyrusnews)
Loading poll ...
Tutup
KERJA SAMA DENGAN KAMI_20250629_231916_0000

You cannot copy content of this page