Sembilan Siswa SMKN 1 Palangka Raya Juara LKS Provinsi Kalteng
Sri Sundhari berharap LKS SMK dapat diadakan rutin setiap tahun dengan bidang lomba yang diperluas agar lebih banyak siswa berpartisipasi menggali potensi.
Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah Muhammad Reza Prabowo menyambut antusiasme siswa dan sekolah dalam ajang ini. “LKS adalah ruang strategis untuk mengukur kesiapan dan kemampuan peserta didik dalam menghadapi dunia kerja nyata,” ujarnya di ruang kerjanya, Kamis, 26 Juni 2025.
Reza menegaskan, Dinas Pendidikan akan terus mendukung pengembangan kompetensi siswa SMK di Kalteng melalui pelatihan dan kompetisi berorientasi kebutuhan industri. “Kami terus mendorong sinergi antara sekolah dengan industri dan dunia kerja. LKS ini salah satu bentuk nyata kolaborasi tersebut,” pungkasnya.
Simak Berita Lainnya dari Cyrustimes dengan Mengikuti di Google Berita