KUALA KAPUAS – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Kapuas, Erlin Hardi didampingi Pj TP PKK Agustina Erlin Hardi menghadiri acara syukuran dan penguatan guru PPPK di Kecamatan Pulau Petak Kabupaten Kapuas Tahun 2024.

Diawali dengan suguhan tari-tarian tradisional khas Dayak Kalimantan Tengah (Kalteng), acara syukuran guru PPPK di Kecamatan Pulau Petak terdiri dari 62 orang PPPK ditingkat SD, dan di SMP sebanyak 10 orang.

Kegiatan yang mengusung tema,”Mari kita jalin silaturahmi dan kebersamaan untuk meningkatkan kualitas pendidikan”, bertempat di Aula Korwil  Kecamatan Pulau Petak, Selasa (11/6/2024) .

Turut hadir Kadisdik Kapuas, Awan dan sejumlah Kepala OPD lingkup Pemkab Kapuas, Forkopimcam Kecamatan Pulau Petak, Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Pulau Petak, dan Kepala Sekolah SMP, SD, Paud, serta guru PPPK Setempat.

Pj Bupati menyampaikan terimakasih kepada Korwil yang sudah mengkoordinir teman-teman PPPK di Kecamatan Pulau Petak ini. Selamat kepada seluruh tenaga guru PPPK yang telah berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara.

“Momen syukuran ini harus kita maknai dengan bekerja tulus dan ikhlas, sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat dan pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan,” ucap Erlin.