CYRUSTIMES, LAMONGAN – Kelompok Belajar Bersama Kuliah (BBK) 7 Universitas Airlangga (Unair) menggelar pelatihan pembuatan briket dari sekam padi di Balai Desa Bakalrejo, Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan, Rabu (21/1/2026). Lokakarya BriPadi ini bertujuan mengubah limbah pertanian menjadi sumber energi alternatif yang bernilai ekonomis.
Kegiatan diikuti perangkat desa, perwakilan Karang Taruna, dan ibu-ibu PKK dari empat dusun: Singgang, Klubuk, Bakalan, dan Celengan. Desa Bakalrejo dipilih karena memiliki produksi padi tinggi sehingga menghasilkan sekam dalam jumlah besar setiap tahun.
Ketua Kelompok BBK 7 Unair, Eleazar Josiah Tirtakusuma mengatakan, selama ini sekam padi belum dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat. “Jika diolah menjadi briket, nilainya bisa meningkat dan memberi manfaat ekonomi bagi warga,” ujarnya.
Sekretaris Desa Bakalrejo, Achmad Zainudin yang mewakili Kepala Desa menyambut positif inisiatif mahasiswa tersebut. Ia berharap pelatihan ini dapat berkembang menjadi usaha produktif masyarakat, bukan sekadar kegiatan sesaat.
Dalam sesi materi, peserta mendapat penjelasan tentang keunggulan BriPadi sebagai bahan bakar alternatif. Briket sekam padi dinilai lebih ekonomis, tahan lama, dan ramah lingkungan dibanding arang konvensional. Mahasiswa juga memaparkan potensi pemasaran untuk kebutuhan rumah tangga dan usaha kecil.
Lokakarya dilanjutkan dengan praktik langsung pembuatan briket. Prosesnya meliputi penyangraian sekam, penghalusan bahan, pencetakan, pengeringan, hingga pengemasan. Metode praktik memudahkan peserta memahami setiap tahapan secara aplikatif.
Jugry, salah satu warga peserta, mengaku mendapat pengalaman berharga. “Pelatihan ini sangat bermanfaat. Kami jadi tahu cara mengolah limbah menjadi produk bernilai jual dan ramah lingkungan,” katanya.
Kegiatan ini mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) 8 tentang Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi. Lokakarya BriPadi membuka peluang usaha baru berbasis pengolahan limbah pertanian di tingkat desa.
Simak Berita Lainnya dari Cyrustimes dengan Mengikuti di Google Berita

Tinggalkan Balasan