Purna Tugas ASN, Pj Bupati Barsel Berharap Pengabdian Berlanjut

Pj Bupai Barsel, Deddy Winarwan saat menunjuk Pelaksana Tugas Kadis yang purna tugas. /foto:ist

BARITO SELATAN – Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel), Deddy Winarwan, menyampaikan pesan penting mengenai purna tugas bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) saat melepas Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Barsel, Teguh Budi Leiden, pada Selasa, 4 Juli 2023.

Dalam acara tersebut, Deddy juga mengangkat pelaksana tugas (Plt) untuk Kadisnakertrans dan Kepala Inspektorat Barsel.

“Selamat memasuki masa pensiun, Bapak Teguh Budi Leiden. Semoga masa pensiun ini dapat dinikmati dengan penuh kebahagiaan. Kami menghargai pengabdian dan loyalitas Anda selama ini,” ungkap Deddy dalam sambutannya.

Deddy mengungkapkan rasa kehilangan atas sosok Teguh dan berharap agar tali silaturahmi tetap terjalin. Ia menekankan pentingnya menjaga semangat berinovasi meski telah purna tugas.

“Pengabdian tidak berhenti hanya karena pensiun. Semangat dan optimisme harus tetap menyala,” tegasnya.

Deddy juga memberikan ucapan selamat kepada pejabat baru yang menjabat sebagai Plt Kadisnakertrans, Sufian Arifin, dan Plt Kepala Inspektorat, Yuristianti Yudha.

“Lanjutkan visi misi yang telah dijalankan pejabat sebelumnya dengan sebaik-baiknya. Kejujuran dan profesionalitas harus dijunjung tinggi,” pesannya, mengingatkan akan pentingnya integritas dalam menjalankan tugas sebagai ASN.

Acara ini menjadi momen refleksi bagi ASN di Barsel untuk mengingat bahwa meski adanya perpisahan dikarenakan purna tugas, namun pengabdian kepada masyarakat terus berlanjut.

Simak Berita Lainnya dari Cyrustimes dengan Mengikuti di Google Berita

Loading poll ...
Tutup
KERJA SAMA DENGAN KAMI_20250629_231916_0000

You cannot copy content of this page