Cyrustimes.com,Lahat–Masyarakat di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan menginginkan Wakil Bupati Empat Lawang Yulius Maulana untuk mencalonkan diri sebagai Bupati di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Lahat 2024 mendatang.

Besarnya arus dukungan ini dapat terlihat, dengan munculnya Banner Yulius Maulana di sejumlah titik wilayah di Kabupaten Lahat.

Banner-Banner ini secara suka rela dipasang oleh masyarakat yang menamai diri mereka sebagai Relawan Yulius Maulana

Pantauan Cyrustimes.com Banner dengan gambar Yulius Maulana yang bertuliskan “Berjuang Bersama Rakyat” itu mulai terpasang di Kecamatan Merapi Selatan, Kabupaten setempat.

Banner tersebut mulai terpasang sedikitnya di Sembilan Desa yang ada di Kecamatan Merapi Selatan, seperti di desa Geramat, Lubuk Betung, Lubuk Pedaro, Padang, Perangai, Suka Merindu,Talang Akar,Tanjung Beringin, dan Tanjung Menang.

Taufik salah satu relawan Yulius Maulana mengatakan, ia bersama dengan para relawan lainnya sangat menginginkan Yulius Maulana maju sebagai Bupati Lahat.

Menurutnya, masyarakat saat ini sangat menginginkan adanya perubahan di Kabupaten tersebut.

“Kami ingin perubahan. Kami lihat dan nilai kinerja beliau (Yulius Maulana) di Kabupaten Empat Lawang sangat-sangat berpihak kepada kepentingan masyarakat,”ungkapnya