PALANGKA RAYA – Bupati Gunung Mas Kalimantan Tengah (Kalteng), Jaya S Monong menghadiri pembukaan event tahunan Kalteng Expo 2024 di Kota Palangka Raya.

Kalteng Expo 2024 dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Kalteng, Edy Pratowo berlokasi di jalan Temanggung Tilung XIII, Kelurahan Menteng, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Sabtu 11 Mei 2024 pukul 20:00 WIB.

IMG-20250308-WA0005

Usai resmi dibuka, Jaya S Monong beserta jajaran memantau secara langsung stand milik Kabupaten Gunung Mas yang memperlihatkan aneka produk lokal buatan pelaku UMKM.

“Produk-produk dari lokal UMKM dan juga dari Dekranasda seperti Batik, kerajinan tangan dan juga makanan-makanan olahan khas Kabupaten Gunung Mas,” katanya.

Merah Putih Elegan Dirgahayu Republik Indonesia Spanduk Horizontal _20250228_094908_0000
Puasa 2025 PU Kapuas

Dirinya berharap dengan diselenggarakannya Kalteng Expo 2024 dapat memperkenalkan produk asli dari Kabupaten Gunung Mas kepada masyarakat luas.

“Harapannya berjalan lancar dan sukses. Dan dari Kalteng Expo ini sendiri harapan kami produk UMKM dari Kabupaten Gunung Mas bisa terekspos dikenal dan terpromosi,” ucapnya.

Menurutnya, dari acara ini bisa menjadi tempat bagi para pelaku UMKM di Kabupaten Gunung Mas untuk mendapatkan pasar.

“UMKM bisa mendapatkan pasar untuk produk-produknya, karena memang pasar sangat penting,” ujarnya.